Ramallah, MINA – Enam tahanan administratif Palestina di penjara-penjara Israel melanjutkan aksi mogok makan, salah satunya sudah mogok selama 52 hari, menuntut kebebasan mereka.
Perhimpunan Tahanan Palestina (PPS) melaporkan Sabtu (4/9), seorang tahanan Palestina, Kayed Fasfous, dari Dora di distrik Hebron, telah melakukan aksi mogok makan selama 52 hari berturut-turut.
Berikutnya Miqdad Qawasme dari Hebron, yang telah melakukan mogok makan selama 45 hari, Ala Aaraj dari Tulkarm selama 27 hari, Hisham Abu Hawash juga dari Hebron selama 19 hari, Rayeq Bisharat dari Tubas selama 14 hari, dan Shadi Abu Aker dari Betlehem selama 11 hari.
Semua pemogok makan menuntut diakhirinya penahanan panjang mereka tanpa tuduhan atau pengadilan dan berdasarkan bukti rahasia.(T/R1/P1)
Baca Juga: [POPULER MINA] Perintah Penangkapan Netanyahu dan Layanan di Semua RS Gaza Berhenti
Mi’raj News Agency (MINA)