Ankara, MINA – Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan, dia akan membahas pembelian rudal buatan AS dengan Presiden Donald Trump bulan ini, meskipun ada ketegangan yang berkelanjutan karena dipicu pembelian sistem pertahanan rudal S-400 Rusia oleh Turki.
Dalam sebuah wawancara dengan kantor berita Reuters pada Jumat (13/9), Erdogan mengatakan, ia membahas pembelian rudal Patriot dalam panggilan telepon dengan Trump dua pekan lalu, demikian Al Jazeera melaporkan.
Erdogan menyatakan bahwa ia akan menindaklanjuti pembicaraan tersebut ketika keduanya bertemu di Majelis Umum PBB, yang akan dimulai pekan depan.
Komentar pemimpin Turki itu muncul setelah pembelian sistem rudal Rusia oleh Pemerintah Ankara pada Juli lalu membuat Washington jengkel dan meningkatkan prospek sanksi AS terhadap sekutu NATO-nya itu. (T/RI-1/P1)
Baca Juga: Hongaria Cemooh Putusan ICC, Undang Netanyahu Berkunjung
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Pusat Budaya dan Komunitas Indonesia Diresmikan di Turki