Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Faksi-Faksi Palestina Akan Bertemu di Mesir Bahas Rekontruksi Gaza

sajadi - Selasa, 8 Juni 2021 - 21:26 WIB

Selasa, 8 Juni 2021 - 21:26 WIB

3 Views

Kairo, MINA – Faksi-faksi Palestina akan bertemu dengan Otoritas Mesir di Kairo pada awal pekan depan untuk membahas rekonstruksi Gaza dan kelangsungan genjata senjata dengan Israel.

“Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh akan tiba di Kairo pada Selasa (8/6) atas undangan khusus dari Mesir, sebelum pertemuan utama dengan faksi-faksi Palestina pada awal pekan depan,” kata juru bicara Hamas Hazem Qassem, seperti dikutip dari Arab News, Senin (7/6).

Mesir telah berperan besar dalam menengahi gencatan senjata antara Israel dan Hamas dalam konflik baru-baru ini.

Lebih dari 250 warga Palestina syahid dalam ratusan serangan udara Israel di Gaza selama konflik itu. Roket yang ditembakkan oleh pasukan perlawanan Gaza juha menewaskan 13 orang di Israel.

Baca Juga: Hamas: Perlawanan Hancurkan Arogansi Pendudukan Israel

“Haniyeh dan pejabat Mesir akan membahas penguatan gencatan senjata dengan Israel serta rencana rekonstruksi untuk Gaza,” kata Qassem.

Sebelumnya, Mesir mengatakan akan mengalokasikan dana sebesar USD 500 juta untuk rekonstruksi Gaza.

Pihak berwenang Mesir juga berharap untuk bertemu dengan pemimpin-pemimpin faksi Fatah, termasuk Presiden Palestina Mahmoud Abbas.

Delegasi dari Fatah yang dipimpin oleh Jibril Rajoub diperkirakan akan tiba di Kairo dalam beberapa hari mendatang, kata seorang pejabat Palestina. (T/RE1/P1)

Baca Juga: Pemukim Ekstremis Cabut 100 Pohon Zaitun di Salfit

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Kolom
Palestina
Palestina
Palestina