Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

FIFA Matchday, Indonesia vs Palestina 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya

Rendi Setiawan - Rabu, 24 Mei 2023 - 22:50 WIB

Rabu, 24 Mei 2023 - 22:50 WIB

16 Views

Jakarta, MINA – Timnas Indonesia akan beruji coba melawan Palestina dalam FIFA Matchday pada Rabu, 14 Juni 2023 mendatang.

Pertandingan Indonesia vs Palestina digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Stadion GBT sendiri telah dinyatakan siap dengan berbagai macam fasilitasnya.

“Timnas Indonesia akan melakoni laga FIFA Matchday kontra Palestina pada Rabu, 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya,” tulis keterangan PSSI dikutip MINA, Rabu (24/5).

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata (Kadisbudporapar) Surabaya, Wiwiek Widayati menegaskan, Stadion GBT berkapasitas 45 ribu orang akan dibuka penuh.

Baca Juga: Gencatan Senjata Tercapai di Gaza, ARI BP Potong Nasi Tumpeng

“Selain itu, seluruh sarana dan prasarana Stadion GBT juga telah siap untuk menggelar laga sepakbola berskala internasional,” tuturnya.

Setelah melawan Palestina, Indonesia juga akan uji coba melawan Argentina yang digelar pada 19 Juni 2023.

Pertandingan ini kemungkinan bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.(R/R2/R1)

 

Baca Juga: Cuaca Jakarta Sabtu Ini Diguyur Hujan Intensitas Ringan

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Ibunda Mahfud MD Meninggal Dunia

Rekomendasi untuk Anda