Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Fraksi Serukan Warga Palestina Berkumpul di Al-Aqsa Gagalkan Pengibaran Bendera Israel

Hasanatun Aliyah - Kamis, 5 Mei 2022 - 09:00 WIB

Kamis, 5 Mei 2022 - 09:00 WIB

6 Views

Polisi Israel pada Jum'at (14/7) menutup Masjid Al-Aqsa dan melarang warga muslim salat Jumat di sana. (Foto: Reuters)

Yerusalem, MINA Rabu – Faksi-faksi nasional Palestina di Yerusalem menyerukan warga Palestina untuk berkumpul di Masjid Al-Aqsa pada Kamis (5/5) untuk menggagalkan rencana provokatif Israel dalam mengibarkan bendera Israel dan menyanyikan lagu kebangsaan Israel di Masjid Al-Aqsa.

Faksi-faksi tersebut, dalam sebuah pernyataan pada Rabu (4/5), meminta rakyat Palestina untuk mengintensifkan kehadiran mereka di Masjid Al-Aqsa sejak Kamis pagi untuk menghadapi para pemukim ekstrimis Yahudi yang berencana menyerbu kompleks suci umat Muslim.

Mereka juga berencana akan mengibarkan bendera dan menyanyikan lagu kebangsaan Israel di kompleks Al-Aqsa untuk merayakan Hari Kemerdekaan Israel, dilansir WAFA.

Pemukim telah membuat seruan untuk menyerbu Masjid Al-Aqsa pada tanggal 5 Mei untuk mengibarkan bendera Israel dan menyanyikan lagu kebangsaan Israel di dalam kompleksnya.

Baca Juga: Hamas Tegaskan, Tak Ada Lagi Pertukaran Tawanan Israel Kecuali Perang di Gaza Berakhir

Sementara itu, faksi Fatah dalam sebuah pernyataan meminta warga Palestina untuk memobilisasi dan tinggal di Masjid Al-Aqsa untuk menghadapi rencana penyerbuan pemukim Israel ke kompleks Masjid tersebut.

Faksi juga menegaskan bahwa mereka akan terus menghadapi agresi Israel terhadap kota Yerusalem, Jenin, dan semua provinsi dengan cara apapun yang dijamin oleh hukum internasional melawan kolonialisme pemukim Zionis Israel. (T/R5/R1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Hamas: Rakyat Palestina Tak Akan Kibarkan Bendera Putih

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Internasional
Palestina