Gelar Turnamen Golf Charity, MES Ingin Bangkitkan Ekonomi Syariah

Jakarta, MINA – Pengurus Pusat Masyarakat Ekonomi Syariah () menyelenggarakan di Senayan National Golf Club, Jakarta pada Ahad (8/9). Turnamen ketujuh ini bertema “Give Your Best Swing for Islamic Economic Sustainability“.

Sekretaris Jenderal MES, Edy Setiadi dalam keterangannya kepada MINA, Senin (9/9), mengatakan, tujuan diselenggarakannya turnamen golf ini adalah salah satu upaya untuk membangkitkan perkembangan perekonomian berbasis syariah di Indonesia.

“Jadi kegiatan ini adalah salah satu upaya MES untuk mendorong perkembangan ekonomi syariah di Indonesia, hasil dari sponsor kegiatan akan dialokasikan untuk mendukung program kerja MES, misalnya penyediaan beasiswa pendidikan ekonomi syariah, membiayai program kerja pemberdayaan dan lain sebagainya” ujarnya.

Wimboh Santoso selaku Ketua Umum Pengurus Pusat MES mengungkapkan, turnamen ini diikuti sekitar 145 orang dari para regulator, direksi asuransi syariah, perbankan syariah dan pasar modal syariah.

“Ke depan sinergitas MES beserta stakeholders ekonomi syariah diharapkan dapat memberikan kontribusi lebih banyak lagi, karena membantu MES berarti ikut membantu pemberdayaan ekonomi umat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Edhie Mulyono menyatakan, minat para golfer industri keuangan syariah sangat besar dalam mengikuti dan menyukseskan turnamen ini, terlihat dari besarnya jumlah peserta dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

“Ini surprise bagi kami, dari sisi pemain membludak hingga 147 orang, jumlah perusahaan yang ikut mendukung kegiatan ini juga meningkat sebanyak 50 perusahaan lebih banyak jika dibandingkan tahun lalu. Kami menyampaikan mohon maaf jika ada beberapa pihak yang ingin ikut serta namun belum bisa karena keterbatasan tempat,” tuturnya.

Turnamen golf ini memperebutkan beberapa kategori, antara lain Best Nett Overall, Best Gross Overall, Nearest tot the Line, Nearest tot the Pin, Longest Drive, Best Gross Flight ABC, dan Best Nett 1, 2 ABC. Pihak panitia juga telah menyiapkan sejumlah hadiah menarik untuk semua pemain dan pemenang, grand dorprize tahun ini adalah satu unit sepeda motor. (R/Ast/R06)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.