Tokyo, MINA – Gempa bumi dengan magnitudo 6,8 mengguncang pantai timur laut Jepang pada Sabtu (1/5) tengah pagi.
Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) mengatakan, gempa terjadi di kedalaman 47 Km arah Pasifik, di wilayah Ishinomaki, Prefektur Miyagi, dekat pusat gempa dan tsunami 2011 yang membunuh lebih dari 18.000 orang. Al Arabiya melaporkannya.
jepang/">Badan Meteorologi Jepang dan USGS juga menyampaikan, gempa bumi ini tidak menimbulkan potensi terjadinya tsunami, namun masyarakat diimbau untuk tetap waspada.
“Hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan yang terjadi akibat gempa bumi ini,” ujarnya.
Baca Juga: Presiden Korea Selatan Selamat dari Pemakzulan
Getaran gempa bumi ini juga turut dirasakan di sekitaran Ibukota Jepang, Tokyo. (T/SR/R1)
Mi’raj News Agency (MINA)