Cianjur, MINA – Gempa berkekuatan Magnitudo 5,6 mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Dua orang dilaporkan meninggal dunia, empat lainnya luka-luka.
Pusat Pengendalian Operasi BNPB melaporkan, di Cianjur setidaknya 7 unit rumah rusak berat, 1 unit ponpes rusak berat, 1 unit RSUD Cianjur rusak sedang, 2 unit gedung pemerintah rusak, 3 unit fasilitas pendidikan rusak, 1 unit sarana ibadah rusak, 1 unit toko rusak dan 1 unit cafe rusak. Sedangkan di Kabupaten Bogor dilaporkan 2 unit rumah rusak.
Gempa dilaporkan terjadi pada pukul 13.21 WIB, Senin (21/11). Titik koordinat gempa berada di 6,83 LS dan 107,06 BT dengan kedalaman 5 km. Gempa berpusat di Cianjur, Jawa Barat.
Guncangan gempa dilaporkan dirasakan di sejumlah daerah seperti di Kabupaten Sukabumi, Kota Sukabumi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, DKI Jakarta, dan Kota Bekasi. (R/R7/P1)
Baca Juga: Menag Bertolak ke Saudi Bahas Operasional Haji 1446 H
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Polisi Amankan Uang Rp150 M dari Kasus Judol
Baca Juga: Polisi Tangkap Satu DPO Kasus Judol, Uang Rp5 M Diamankan
Baca Juga: Syubban Fatayat Masjid At-Taqwa Cibubur Gelar Program Youth Camp di Purwakarta