Tokyo, MINA – Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriani Rahayu sukses meraih medali emas bagi Indonesia di Olimpiade Tokyo 2021.
Greysia/Apriyani berhasil mengalahkan ganda putri asal Cina, Chen Qingchen/Jia Yifan, di final Olimpiade Tokyo 2020 dengan skor 21-19, 21-15 yang berlangsung Senin (2/8) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.
Greysia/Apriyani mencetak sejarah baru dengan meraih medali emas pertama Olimpiade bagi Indonesia di sektor ganda putri.
Sekaligus membuat Indonesia telah meraih emas di seluruh nomor bulu tangkis sejak Olimpiade tahun 1992. Indonesia negara kedua setelah Cina yang memenangkan semua nomor bulu tangkis Olimpiade.
Baca Juga: Komite Olimpiade Palestina Kecam Pembongkaran Akademi Olahraga di Yerusalem
Hasil ni merupakan emas pertama Indonesia dalam Olimpiade Tokyo 2021. Sebelumnya, Indonesia berhasil mengumpulkan 3 medali dari cabang olahraga angkat besi. (L/R11/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Timnas Futsal Putri Indonesia Menang Telak, Raih 7-0 Lawan Myanmar