Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamas Adakan Pembicaraan Intensif untuk Gagalkan ‘Rencana Jenderal’ di Gaza Utara

sri astuti Editor : Rudi Hendrik - 27 detik yang lalu

27 detik yang lalu

0 Views

Kerusakan di kawasan pemukiman Beit Lahiya, Gaza utara, pada 29 November 2023. (Gambar Mohammed Alaswad/APA)

Gaza, MINA – Gerakan Hamas mengumumkan pembicaraan politik dan diplomatik intensif untuk menggagalkan ‘Rencana Jenderal’ Israel dan menghentikan kejahatannya di Jalur Gaza, khususnya di Gaza Utara.

Sebuah pernyataan oleh Hamas pada Kamis (24/10) mengatakan, mereka telah memperingatkan agar tidak melaksanakan ‘Rencana Jenderal’ dan kehancuran yang diakibatkannya, pembantaian berdarah, pemindahan paksa yang terorganisir, perampasan makanan, obat-obatan, dan air, serta penghancuran seluruh infrastruktur, terutama rumah sakit, di Gaza utara. Palinfo melaporkan.

Gerakan tersebut menunjukkan, delegasi tingkat senior Hamas saat ini sedang mengunjungi Turkiye, Qatar, dan Rusia, sementara kontak dilakukan dengan Mesir, Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Iran. Hamas menambahkan bahwa kontak dengan sejumlah negara lain akan segera dilakukan.

Sementara itu, pejabat Hamas, Abdul Rahman Shadid, menyerukan perlawanan di Tepi Barat, Yerusalem, dan Palestina yang diduduki 1948 melawan pendudukan Israel dan membuatnya membayar kejahatannya di Jalur Gaza.

Baca Juga: IOF Lakukan Pembantaian di Jabalia, 150 Orang Syahid dan Terluka

Dalam pernyataan pers pada Kamis, Shadid mengatakan, diam tidak lagi dapat diterima sehubungan dengan kejahatan Israel tersebut dan menyerukan pengepungan Kedutaan Besar Israel dan kedutaan besar semua negara pro-Israel. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Pasukan Zionis Israel Kepung RS Kamal Adwan di Gaza Utara

Rekomendasi untuk Anda