Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamas Akan Bebaskan Tiga Sandera dengan Imbalan 183 Tahanan Palestina

Rudi Hendrik Editor : Widi Kusnadi - Sabtu, 1 Februari 2025 - 14:40 WIB

Sabtu, 1 Februari 2025 - 14:40 WIB

25 Views

Pertukaran tawanan-sandera keempat antara Israel dan Hamas dijadwalkan berlangsung pada hari Sabtu, 1 Februari 2025. (Foto: AA)

Ramallah, MINA – Kelompok perlawanan Hamas Palestina akan membebaskan tiga sandera Israel dengan imbalan 183 tahanan Palestina dalam pertukaran keempat sebagai bagian dari kesepakatan gencatan senjata Gaza.

Dilansir dari TRT World, juru bicara organisasi Klub Tahanan Palestina Amani Sarahneh mengonfirmasi pada Jumat (31/1) jumlah terbaru tahanan Palestina yang akan dibebaskan, merevisi pengumuman sebelumnya sebanyak 90 tahanan.

Hamas merilis nama tiga sandera Israel pada Jumat, yaitu Ofer Calderon, Keith Siegel, dan Yarden Bibas.

Pada 19 Januari 2025, gencatan senjata antara Israel dan Hamas di Jalur Gaza resmi diberlakukan. Kesepakatan ini dicapai setelah perundingan intensif selama beberapa bulan.

Baca Juga: Ulama Palestina Kecam Eskalasi Pelanggaran Pendudukan Israel di Al-Aqsa

Meskipun gencatan senjata telah dimulai, situasi di lapangan tetap kompleks. Beberapa insiden kekerasan dilaporkan dilakukan Zionis Israel meskipun ada kesepakatan gencatan senjata.[]

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Pemukim Yahudi Bakar Rumah-Rumah Palestina Saat Pasukan Israel Terus Menyerang

Rekomendasi untuk Anda