Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamas Janji Tak Akan Ambil Sepeser Pun Bantuan Rekonstruksi Gaza

sajadi - Jumat, 28 Mei 2021 - 07:17 WIB

Jumat, 28 Mei 2021 - 07:17 WIB

3 Views

Gaza, MINA – Gerakan Perlawanan Islam Palestina di Gaza, Hamas, berjanji tidak akan menyentuh “satu sen pun” bantuan internasional untuk membangun kembali Jalur Gaza yang diblokade setelah Israel membombardir daerah kantong itu selama 11 hari.

“Saya menegaskan komitmen kami untuk tidak mengambil satu sen pun yang ditujukan untuk rekonstruksi dan upaya kemanusiaan,” kata Yahya Sinwar, pimpinan Hamas seperti dikutip dari Al Jazeera, Jumat (28/5).

Ia juga menegaskan, pihaknya juga tidak mengambil sedikitpun bantuan untuk rekonstruksi Gaza pada masa sebelumnya.

Bahkan, Sinwar menjanjikan distribusi bantuan akan berlangsung secara transparan dan tidak memihak.

Baca Juga: Tentara Israel Cemas Jumlah Kematian Prajurit Brigade Golani Terus Meningkat

“Kami menyambut baik upaya internasional dan Arab untuk membangun kembali Jalur Gaza,” katanya.

Pernyataan Sinwar tersebut datang sehari setelah Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken menjanjikan bantuan dalam membangun kembali Gaza pada Selasa (25/5), tetapi menekankan bahwa bantuan tersebut tidak boleh menguntungkan Hamas.

Sinwar mengatakan pernyataan Blinken ditujukan untuk memperluas kesenjangan antara Hamas dan Otoritas Palestina, tetapi ia menegaskan, pernyataan itu tidak akan berpengaruh pada hubungan antara faksi-faksi Palestina.

“Kami tidak akan pernah jatuh untuk trik ini dan takkan menyerang satu sama lain,” katanya. (T/RE1/P1)

Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Kolom
Indonesia
Palestina