Jalur Gaza, MINA – Gerakan perlawanan Islam Hamas di Gaza meyatakan siap menanggapi agresi lanjutan dari pasukan pendudukan Israel.
Mengutip peryataan Hamas kepada Arabi21, Selasa (18/8) malam, menegaskan bahwa Palestina “Tidak akan berdiam diri” dalam menghadapi berlanjutnya agresi pendudukan Israel di Jalur Gaza yang diblokade.
“Kecepatan tinggi eskalasi Israel terhadap rakyat Palestina kami dan kemampuan mereka serta pengetatan blokade terhadap mereka tidak akan menghalangi rakyat kami melanjutkan perjuangan untuk menghentikan blokade yang diberlakukan sejak 14 tahun,” kata Juru Bicara Hamas Abdul Latif Al-Qanooa, mengomentari berlanjutnya penargetan oleh pendudukan Jalur Gaza dan situs-situs perlawanan.
“Adalah hak rakyat Palestina kita untuk menjalani kehidupan yang terhormat dan bermartabat, mematahkan blokade yang tidak adil, dan itu juga merupakan hak mereka untuk menggunakan berbagai cara untuk mendapatkan hak dan tuntutan mereka,” tambah peryataan Hamas. (T/R12/RI-1)
Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza
Mi’raj News Agency (MINA)