Kuala Lumpur, 7 Dzulhijjah 1436/21 September 2015 (MINA) – Kepala Biro Politik Hamas Khaled Meshaal menelepon Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Razak, agar memainkan peran utama dalam melindungi Masjid Al-Aqsha yang akhir-akhir ini semakin mendapat serangan pasukan Israel.
Meshaal menekankan pentingnya Malaysia bergerak dengan masyarakat internasional untuk menghentikan tindakan Israel terhadap kota Al-Quds umumnya dan Masjid Al-Aqsa pada khususnya.
Media setempat Astroawani English edisi Senin (21/9) menyebutkan, pejabat Hamas menganggap Malaysia mampu menggerakkan masyarakat internasional untuk menghentikan aksi provokasi Israel.
Menanggapi hal itu, PM Najib menyatakan kecaman keras serangan Israel terhadap Masjid Al-Aqsa yang berusaha untuk memaksakan pemisahan kawasan kiblat pertama umat Islam itu.
Baca Juga: Kota New Delhi Diselimuti Asap Beracun, Sekolah Diliburkan
“Malaysia berdiri bersama dengan rakyat Palestina dalam menghadapi pelanggaran tersebut,” ujar Najib.
Khaled mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Najib, pemerintah Malaysia dan para pengusaha Malaysia dalam mendukung rakyat Palestina dalam menghadapi agresi Israel. (T/P4/R02)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Ratusan Ribu Orang Mengungsi saat Topan Super Man-yi Menuju Filipina