HAMAS UBAH LAGU KEBANGSAAN ISRAEL

Gaza, 7 Rajab 1435/6 Mei 2014 (MINA) – Sayap militer Hamas meluncurkan lagu kebangsaan Israel yang telah dimodifikasi pada Selasa, hari di mana negara Yahudi memperingati hari proklamasi kemerdekaannya yang ke-66, yang sebut sebagai “Nakba” atau “Bencana”.

Ezzedin al-Qassam merilis klip video di Twitter dengan mengubah lirik lagu berbahasa Ibrani “Hope” (Harapan), lagu kebangsaan Israel, menjadi lagu berjudul “The End of Hope” (Akhir Harapan), Anadolu Agency yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Klip video memuat fitur berbagai gambar yang menyoroti agresi Israel, yang menurut brigade, “menegaskan penyitaan Israel pada tanah yang diberhaki oleh rakyat Palestina”.

“Ini adalah pesan kami dalam bahasa Ibrani,” kata kelompok itu melalui Twitter.

Sebagaimana lagu aslinya yang berbicara tentang harapan Israel, dalam lagu plesetan itu, liriknya berbicara tentang bagaimana harapan Israel berakhir di tangan para pejuang Palestina.

Video itu muncul di saat Israel memulai persiapan perayaan Hari Kemerdekaan pada tanggal 14 Mei, tanggal dimana Israel didirikan pada tahun 1948.

Palestina telah lama menyebut pendirian Israel -yang menyebabkan pengusiran ratusan ribu warga Palestina dari tanah air leluhurnya- sebagai “Nakba” atau “Bencana”.

Lebih dari 4,7 juta warga Palestina, baik di dalam maupun di luar wilayah Palestina, saat ini terdaftar sebagai pengungsi oleh PBB. (T/P09/R2)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

 

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor:

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0