Jakarta, MINA – Kegiatan Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba) 2019 yang memasuki hari kedua, Rabu (31/7), diikuti dengan antusias oleh masyarakat.
Hanjaba digelar sejak Selasa di Kantor Suku Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Administrasi Jakarta Selatan, dengan lima kategori perlombaan yaitu mewarnai, puisi, pidato Bahasa Inggris, menggambar, dan bercerita.
Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Masyarakat Kota Administrasi Jakarta Selatan H. Makmur dalam sambutannya mengatakan kegiatan Hanjaba merupakan perayaan dan apresiasi terhadap kecintaan masyarakat, terhadap ilmu pengetahuan, perpustakaan, dan mengasah kemampuan literasi baca tulis.
“Sebagai institusi yang bertugas meningkatkan budaya literasi baca tulis, kegiatan Hanjaba yang diselenggarakan oleh Sudin Pusip Jaksel ini sangat bagus untuk upaya pengembangan,” ujarnya.
Baca Juga: Wamenag Sampaikan Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Perbaiki Infrastruktur Pendidikan
Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Administrasi Jakarta Selatan Evita Dwi Saiverda menambahkan, antusiasme peserta lomba pada Hanjaba tahun ini sangat besar, hingga peserta yang mendaftar melebihi kuota pendaftaran lomba yang tersedia.
“Antusiasme masyarakat cukup tinggi, sampai banyak yang tidak bisa mendaftar lomba karena kuota kami sudah penuh. Hari ini (Selasa) ada 210 peserta untuk lomba puisi tingkat SMP, mewarnai tingkat PAUD, dan pidato Bahasa Inggris tingkat SMA. Rabu dibuka lagi lomba menggambar dan bercerita untuk tingkat SD,” tuturnya.
Salah satu peserta lomba puisi dari SMP Muhammadiyah 1 Jakarta Ilsa mengungkapkan, dirinya telah berlatih selama satu pekan menjelang perlombaan. Ia berharap bisa berhasil memenangi perlombaan puisi pada ajang ini.
“Grogi banget udah sampe sini. Latihan selama seminggu masih berasa kurang kalau sudah lihat peserta lainnya. Tapi saya yakin bisa menang,” ujarnya optimistis. (L/R11/P1)
Baca Juga: Hari Guru, Kemenag Upayakan Sertifikasi Guru Tuntas dalam Dua Tahun
Mi’raj News Agency (MINA)