Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hari Kedua I’tikaf Di Al-Aqsha, Israel Lanjutkan Penyerbuan

Hasanatun Aliyah - Senin, 27 Juni 2016 - 23:45 WIB

Senin, 27 Juni 2016 - 23:45 WIB

337 Views

Al-Quds, 22 Ramadhan 1437/ 27 Juni 2016 (MINA) – Pada hari kedua i’tikaf di Masjid Al-Aqsha, sejumlah orang terluka, salah satunya tertembak peluru karet di dadanya, akibat penyerbuan tentara Zionis dan para pemukim Yahudi ke Masjid itu.

Sumber lokal menyebutkan, sejumlah besar tentara Israel menyebar di pelataran Masjid Al-Aqsha. Mereka menyemprotkan air cabe kepada dua jama’ah yang sedang sholat sementara yang ketiganya terluka peluru karet, demikian Pusat Informasi Palestina (PIP) seperti yang di kutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Dalam  aksi biadab ini, saksi mata menyebutkan, tentara Israel membolehkan 14 pemukim Israel memasuki Al-Aqsha dari gerbang Al-Mugaribah, dalam rangka aksi provokasinya terhadap warga seperti yang dilakukan sehari sebelumnya.

Tentara juga mengejar sejumlah jamaah dan mengepungnya, untuk melarang mereka ke mihrab Masjid. Mereka juga menutup gerbang kiblat dengan rantai besi, padahal masih banyak jama’ah yang i’tikaf di dalamnya.

Baca Juga: Al-Qassam Hancurkan Pengangkut Pasukan Israel di Jabalia

Tentara berjaga-jaga di depan pintu Masjid dan menghalangi jama’ah yang akan mendekatinya, begitupun  mereka menghalangi yang keluar dari Masjid.

Tak sampai di situ, mereka juga menembakan gas air mata dan tembakannya ke arah para jama’ah serta yang berada di pelataran.

Sementara itu, para jama’ah tetap solid dan meneriakkan slogan “dengan nyawa dan darah kami korbankan untukmu Al-Aqsha”. Mereka memprotes keras pelanggaran Israel yang melarang syiar-syiar agama Islam di Al-Aqsha dan sebaliknya menjaga ritual-ritual Yahudi di dalamnya.

Sehari senelumnya terjadi bentrokan besar-besarn, lebih dari 20 jama’ah itikaf ditangkap dalam serbuan tersebut. (T/hna/P2)

Baca Juga: Zionis Israel Serang Pelabuhan Al-Bayda dan Latakia, Suriah

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Majelis Umum PBB akan Beri Suara untuk Gencatan Senjata ‘Tanpa Syarat’ di Gaza

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Internasional
Indonesia
Internasional