Jakarta, MINA – Istri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang juga menjadi penggagas Ibu Ibukota Awards (IIAW) 2020, Fery Farhati mengatakan, perempuan merupakan sosok penggerak yang luar biasa.
“Wanita sosok penggerak yang menyatukan hati Jakarta. Menghadirkan suasana Jakarta yang lebih tenang, humanis dan penuh harapan,” katanya dalam acara virtual konferensi pers Kick Off Ibu Ibukota Awards 2020, Jumat (9/10).
Menurutnya, di tengah pandemi Covid-19 ini masih banyak orang baik yang bergerak untuk melaukan hal-hal baik dalam menjaga lingkungan, yang mampu membawa perubahan, termasuk perempuan.
Ia berharap, dengan hadirnya kembali IIAW 2020 nanti, dapat terus menginspirasi masyarakat untuk melakukan aksi hidup baik.
Fery menjelaskan, acara IIAW 2020 diadakan untuk memberikan apresiasi kepada para perempuan penggerak yang terus bergerak melakukan aksi hidup baik selama masa penanggulangan pandemi Covid-19 di Jakarta.
Selain itu, tercatat lebih dari 140 cerita sosok perempuan yang telah diusulkan oleh masyarakat. Kemudian, para tim seleksi memilih 20 orang yang akan masuk ke dalam nominasi, hingga menyisakan lima sosok yang akan mendapatkan penghargaan Ibu Ibukota Awards pada 22 Desember 2020.
Cerita-cerita tersebut akan diseleksi oleh tim pengurus organisasi Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi DKI Jakarta, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi DKI Jakarta, Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Provinsi DKI Jakarta, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi DKI Jakarta, hingga istri wali kota/bupati Provinsi DKI Jakarta. (L/SR/RI-1)
Baca Juga: Imaam Yakhsyallah Mansur: Ilmu Senjata Terkuat Bebaskan Al-Aqsa
Mi’raj News Agency (MINA)