Jakarta, MINA – Imaam Jama’ah Muslimin (Hizbullah) KH Yakhsyallah Mansur MA mengingatkan, dahulu pendiri bangsa ini Presiden Soekarno pernah melarang PSSI tampil melawan Timnas Israel.
Presiden Soekarno melarang Timnas Indonesia bertanding melawan Israel pada Kualifikasi Piala Dunia 1958. Bung Karno juga melarang kedatangan Timnas Israel pada Asian Games 1962.
“Ingatlah penderitaan jutaan rakyat Palestina yang diusir dan dijajah Israel,” ujar Imaam Yakhsyallah menanggapi pernyataan Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang menjamin Timnas Israel untuk berlaga pada Piala Dunia U-20 di Indonesia, 20 Mei-11 Juni 2023 mendatang.
Israel menjadi salah satu tim yang lolos Piala Dunia U-20 di Indonesia, mewakili Federasi Sepak Bola Eropa.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Berawan Tebal Jumat Ini, Sebagian Hujan
Imaam Yakhsyallah mempertanyakan, “Mau dikemanakan UUD 1945 dan pengorban perjuangan pendiri negeri ini?” ujarnya kepada MINA, Jumat (3/3).
Pendudukan Israel tentu akan tertawa ria di atas penderitaan bangsa Palestina dengan moment ini, lanjutnya.
“Semoga Allah membuka pintu hati Ketua PSSI,” imbuhnya.
Erick Thohir menyatakan saat diwawancara awak media yang dipublikasikan di media nasional, Indonesia harus menjamin siapa pun yang bakal bertanding pada event Piala Dunia U-20 di tanah air, termasuk tim nasional Israel.
Baca Juga: Kemenag Kerahkan 50 Ribu Penyuluh Agama untuk Cegah Judi Online
Ada enam stadion yang menjadi penyelenggara Piala Dunia U-20. Selain Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), ada Stadion Gelora Sriwijaya (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).(L/Rs2/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Indonesia Sesalkan Kegagalan DK PBB Adopsi Resolusi Gencatan Senjata di Gaza