New Delhi, MINA – Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan Keluarga India mengonfirmasi sejumlah 31 kasus virus corona di negaranya.
“Satu kasus COVID-19 yang dicurigai telah dikonfirmasi sebagai positif,” kata Kemenkes. Media berbasis di Kamataka, Daiji World melaporkan, Jumat (6/3).
Menurut kementerian, pasien terakhir adalah penduduk New Delhi, yang memiliki riwayat perjalanan ke Thailand dan Malaysia.
“Pasien stabil dan sedang diawasi,” kata kementerian.
Baca Juga: Maskapai Penerbangan Asing Tangguhkan Penerbangan Tel Aviv Pasca Serangan Yaman
Sebelumnya ada tiga kasus positif dari Delhi, dua memiliki sejarah perjalanan dari Italia dan satu pernah ke Iran.
Enam pasien di Agra pernah bertemu dan berkomunikasi dengan pasien terinfeksi corona di Delhi pada acara pesta ulang tahun.
Satu kasus lagi terjadi di Telangana. Orang tersebut baru dari Dubai, dan terinfeksi dari seseorang rekannya dari Singapura.
Kementerian juga mengatakan bahwa semua pasien stabil dan diawasi dengan ketat. (T/RS2/P1)
Baca Juga: Houthi Umumkan Pengepungan Penuh WIlayah Udara srael
Mi’raj News Agency (MINA)