Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Indonesia Kutuk Serangan Teror di Sinai Utara

Admin - Sabtu, 25 November 2017 - 02:36 WIB

Sabtu, 25 November 2017 - 02:36 WIB

135 Views ㅤ

Foto: Kemlu

Foto: Kemlu

Jakarta, MINA – Indonesia mengutuk serangan teror di Sinai Utara, yang menewaskan 184 orang meninggal dunia, demikian pernyataan Kemlu RI, Jumat (21/11).

Serangan bom yang terjadi setelah shalat Jumat di El-Arish, Mesir sekitar 450 km dari Kairo, mengakibatkan sekitar 125 orang luka-luka.

Pemerintah Indonesia menyampaikan duka cita dan simpati yang sangat dalam atas korban meninggal dan mendoakan agar korban luka segera pulih.

Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kairo telah berkordinasi dengan otoritas keamanan setempat dan terus memantau perkembangan situasi di El-Arish.

Baca Juga: Pasukan Israel Maju Lebih Jauh ke Suriah Selatan

Hingga saat ini tidak ada informasi mengenai Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban dalam insiden tersebut.

Menlu RI telah mengirimkan pesan duka cita dan simpati langsung kepada Menlu Mesir.

Bagi yang membutuhkan informasi lebih lanjut dan bantuan konsuler, dapat menghubungi hotline KBRI Kairo +20 102 2229989. (T/P3)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Jawa Tengah Raih Penghargaan Kinerja Pemerintah Daerah 2024 untuk Pelayanan Publik

 

Rekomendasi untuk Anda

Wamenlu RI Anis Matta (foto: Kemlu RI l
Indonesia
Indonesia
Kementerian Luar Negeri RI (foto: Topcareer.id)
Indonesia
Indonesia
Indonesia