Indonesia-UEA Sepakati Kerja Sama Industri Pertahanan

Jakarta, MINA – PT. Pindad dan Caracal International LLC, perusahaan asal Uni Emirat Arab (UEA) menyepakati perjanjian kerja sama di bidang .

Perjanjian tersebut ditandatangani oleh Direktur Utama PT. Pindad, Abraham Mose dan CEO Caracal International LLC, Hamad Salem Al Ameri dalam kegiatan Bussiness Forum Indonesia-Emirates Amazing Week (IEAW), Jumat (5/3).

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto turut menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut, demikian siaran pers Kedutaan Besar RI (KBRI) Abu Dhabi yamg diterima MINA.

Perjanjian kerja sama industri bertujuan untuk mengatur peran dan tanggungjawab masing-masing dalam merealisasikan proyek produksi yang disepakati bersama.

Terdapat beberapa area kerja sama yang nantinya akan disepakati lebih lanjut melalui perjanjian terpisah, antara lain meliputi produksi, perakitan, jaminan kualitas, dan pelayanan serta pelayanan purna jual.

“Dari dulu, Saya ingin agar Caracal dengan PT. Pindad ini dapat menyusun rencana dan
komitmen kerja sama ke dalam sebuah perjanjian. Alhamdulillah, akhirnya sekarang tercapai dan telah ditandatangani pada acara Business Forum IEAW 2021,” jelas Duta Besar Indonesia untuk UEA, Husin Bagis.

Dubes Husin berharap, dengan telah ditandatanganinya perjanjian tersebut, kedua perusahaan memiliki dasar yang lebih kuat untuk menjalin kerja sama bisnis yang menguntungkan kedua belah pihak.

Kegiatan IEAW 2021 diselenggarakan oleh KBRI Abu Dhabi dan dilangsungkan pada 1-7 Maret 2021 di Jakarta, Bandung, serta Solo. (T/RE1/R1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)