Israel Akan Bangun Kereta Gantung di Masjid Al-Aqsa

Yerusalem, MINA – Kementerian Perumahan telah menyetujui rencana untuk pembangunan yang akan menghubungkan Bukit Zaitun dengan Tembok di Masjid Al-Aqsa Yerusalem yang diduduki.

Menurut surat kabar Ibrani yang dikutip Safa, Selasa (5/11), bahwa rencana pembangunan kereta gantung itu akan akan melintasi antara “taman lonceng” yang berdekatan dengan lingkungan Talbieh, dan sebuah situs di desa Silwan, di mana pemukiman “Elad” juga berencana membangun terminal besar untuk pengunjung di sana, selain juga kehadiran stasiun lain di posisi Bukit Zaitun.

Menurut Kementerian Perumahan Israel, kereta gantung yang akan dibangun mampu mengangkut sekitar 3.000 penumpang per jam di setiap arah, dan memerlukan waktu sekitar empat setengah menit di pada satu unit kendaraan yang mampu menampung 10 penumpang.

Baca Juga:  1.908 Ton Bantuan Kemanusiaan Türkiye, Qatar Berlayar ke Gaza

Otoritas pendudukan Israel mengintensifkan operasi Yahudisasi dan permukiman di Kota Tua Yerusalem, dalam upaya mereka untuk menghilangkan identitas Arab dan Islam di Kota Suci tersebut. (T/B05/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Zaenal Muttaqin

Editor: Widi Kusnadi

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.