Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Israel Bersiap Hadapi Aksi Protes di Perbatasan Gaza Rabu Besok

Zaenal Muttaqin - Selasa, 24 Agustus 2021 - 15:48 WIB

Selasa, 24 Agustus 2021 - 15:48 WIB

0 Views

Yerusalem, – Tentara pendudukan Israel saat ini tengah mempersiapkan perencanaan yang akan dilaksanakan untuk menghadapi aksi protes dari faksi-faksi Palestina yang rencananya akan dilakukan besok, Rabu (25/8) di pagar pembatas Jalur Gaza.

Tentara Israel mempersiapkan personelnya, mengerahkan sejumlah penembak jitu dan pesawat pengintai.

Televisi Israel yang dikutip Ma’an melaporkan,melalui operasi intelijen, tentara Israel sekarang mencoba untuk memahami ke mana arah Hamas, agar tidak terjebak ke dalam konfrontasi militer.

Tentara pendudukan sedang mempelajari apa yang akan dihasilkan dari aksi ini, tingkat kekerasan yang ditimbulkan, jumlah peserta dan tingkat persenjataan mereka.

Baca Juga: Brigade Al-Qassam: Helikopter Israel Kena Tembak Rudal SAM 7

Tentara pendudukan juga mempertimbangkan untuk melakukan kampanye melalui media sosial untuk meyakinkan opini publik di Jalur Gaza, bahwa resiko mengikuti aksi unjuk rasa kekerasan akan sangat tinggi.

Menurut laporan televisi itu, tentara Israel akan memutuskan apakah akan menembak para demonstran yang mendekati pagar pembatas dan sejauh mana hal itu akan mempengaruhi peristiwa yang meluncur ke gelombang eskalasi baru di mana Hamas akan meluncurkan roket, sebuah situasi yang tidak diinginkan oleh Israel.

Sementara itu, Perdana Menteri Israel Naftali Bennett akan berangkat Selasa sore ini ke Washington dalam kunjungan pertamanya untuk bertemu dengan Presiden Amerika Serikat, Joe Biden.

Dalam pembicaraan nanti Israel lebih memilih untuk fokus pada masalah Iran dan menangani ketegangan di Gaza. (T/B04/P1)

Baca Juga: Israel Perpanjang Penutupan Media Al-Jazeera di Palestina

Mi’raj News Agency (MINA) 

Rekomendasi untuk Anda