Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Israel Bom Kamp Pengungsi Nuseirat 63 Kali dalam Sepekan

Rudi Hendrik Editor : Widi Kusnadi - Senin, 22 Juli 2024 - 13:17 WIB

Senin, 22 Juli 2024 - 13:17 WIB

30 Views

Para korban serangan udara Israel dirawat di rumah sakit dengan luka bakar akibat penggunaan senjata termal dan kimia. (Foto: AA)

Gaza, MINA – Pasukan Israel membombardir kamp pengungsi Nuseirat di Gaza tengah, Palestina, sebanyak 63 kali dalam sepekan, menewaskan sedikitnya 91 orang dan melukai 251 lainnya, kata pemerintah setempat.

“Lebih dari 75 persen korban dirawat di rumah sakit karena luka bakar akibat penggunaan senjata termal dan kimia oleh Israel,” kata kantor media pemerintah Gaza dalam sebuah pernyataan pada Ahad (21/7), TRT World melaporkan.

Kamp pengungsi Nuseirat adalah salah satu kamp terpadat di Gaza, saat ini menampung 250.000 warga dan pengungsi.

Kantor media menganggap Israel dan pemerintah AS “bertanggung jawab penuh atas pembantaian yang terus berlanjut terhadap pengungsi dan warga sipil.”

Baca Juga: Jumlah Syahid di Jalur Gaza Capai 44.056 Jiwa, 104.268 Luka

Mereka menyeru komunitas internasional, PBB, dan organisasi internasional untuk “menekan pendudukan Israel dan pemerintah AS untuk menghentikan genosida dan menghentikan pertumpahan darah di Gaza.”

Setidaknya dua juta orang telah mengungsi akibat perang Israel yang sedang berlangsung di Gaza sejak 7 Oktober lalu, menurut kantor tersebut. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Hamas Sambut Baik Surat Perintah Penangkapan ICC untuk Netanyahu dan Gallant

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Internasional
Internasional
Palestina
Dunia Islam