Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Israel Hancurkan Rumah Warga Palestina yang Sedang Dibangun di Al-Quds Timur

Abu Al Ghazi - Kamis, 28 Januari 2016 - 14:14 WIB

Kamis, 28 Januari 2016 - 14:14 WIB

393 Views ㅤ

foto: Palestine News Network
foto: Palestine News Network

foto: Palestine News Network

Al-Quds, 18 Rabi’ul Akhir 1437/28 Januari 2016 (MINA) – Pasukan Pendudukan Israel (IOF) menghancurkan sebuah rumah yang sedang dibangun di Kota Jabaal Al-Mukber, Al-Quds Timur.

Israel menggunakan buldoser untuk meratakan rumah milik keluarga Ibrahim Sorri, dengan alasan pembangunan tersebut tidak memiliki izin, demikian laporan Palestine News Network (PNN) dikutip Mi’raj Islamic News  Agency (MINA).

Baru-baru ini, rumah warga Palestina lain juga dihancurkan militer Israel di Taybeh, wilayah Palestina yang diduduki Israel, namun, kelompok-kelompok Palestina melakukan penggalangan dana untuk membangunnya kembali.

Dua pekan lalu, Israel menyatakan kemarahan akibat kampanye sumbangan Palestina guna membangun kembali rumah-rumah warga Palestina di Tepi Barat yang hancur.

Baca Juga: Serangan Terbaru Israel di Gaza Bunuh 78 Warga

Sumbangan termasuk untuk Muhannad Al-Halabi (19), dekat Ramallah, setelah rumahnya dihancurkaan Israel beberapa hari sebelumnya, Al-Halabi ditembak mati oleh pasukan Israel pada 3 Oktober 2015, setelah diduga menusuk dan menewaskan dua pemukim ilegal Yahudi dan melukai yang lainnya.

Bulan lalu, Palestina juga membeli dan melengkapi rumah baru untuk keluarga Ibrahim Al-Akkari di Kamp Pengungsian Shu’afat, Al-Quds Timur.

Menurut sebuah studi yang berafiliasi dengan Organisasi Pembebasan Palestina (PLO), Israel telah menghancurkan sekitar 478 fasilitas Palestina termasuk rumah, klinik dan situs sejarah selama 2015.(T/nrz/R05)

 

Baca Juga: Israel akan Lanjutkan Proyek Permukiman E1 untuk Pisahkan Tepi Barat

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Jumlah Tentara Zionis Bunuh Diri Meningkat, Krisis Mental Meluas

Rekomendasi untuk Anda