Gaza, MINA – Pasukan penjajah Zionis Israel kembali menyerang sebuah sekolah di jalur Gaza. Sedikitnya tujuh orang gugur dan melukai puluhan lainnya pada hari itu.
Peristiwa serangan ke sekolah di Gaza itu terjadi pada Sabtu (14/12) saat fajar. Wafa melaporkan.
Serangan tersebut terjadi hanya sehari setelah puluhan orang tewas dalam serangan di kamp Nuseirat.
Kemudian pada hari yang sama, militer menewaskan tujuh orang dalam serangan di Sekolah Al-Majida Wasila di lingkungan Al-Rimal bagian utara, barat Kota Gaza.
Baca Juga: Israel Cegah Adanya Perayaan Saat Tahanan Palestina Dibebaskan
Kantor berita itu juga melaporkan serangan drone terhadap sekelompok warga sipil di Persimpangan Jalaa, barat laut Kota Gaza, yang menewaskan seorang wanita dan melukai beberapa orang lainnya. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Perbatasan Rafah Akan Dibuka dalam 14 Hari Setelah Pertukaran Tawanan