Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Israel Lakukan Serangan Udara Ke Gaza

Admin - Rabu, 17 Oktober 2018 - 10:35 WIB

Rabu, 17 Oktober 2018 - 10:35 WIB

10 Views ㅤ

Gaza, MINA – Sebuah pesawat perang Israel melakukan serangan udara pada Selasa (16/10) yang menargetkan sekelompok orang Palestina di timur Beit Hanoun, Jalur Gaza yang terkepung.

Seorang wartawan Ma’an mengatakan bahwa sebuah pesawat perang Israel menembakkan satu rudal ke sekelompok pemuda Palestina di Gaza utara dan tidak ada cedera.

Militer Israel mengatakan, sebuah pesawat perang menargetkan sekelompok orang Palestina yang meluncurkan layang-layang pembakar ke Israel selatan. Sementara itu, penduduk setempat melaporkan bahwa buldoser militer Israel memasuki puluhan meter ke selatan Gaza City dan meratakan tanah mereka.

Ia mengatakan, empat buldoser Israel masuk ke dekat kamp-kamp, sementara drone terbang di atasnya.

Baca Juga: Kuwait Luncurkan Kampanye Bangun Kembali RS Anak Al-Nasr di Gaza

Serangan militer Israel di dalam Jalur Gaza yang terkepung dan dekat zona penyangga telah lama terjadi hampir setiap hari. (T/SR/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Lazzarini: Hanya Negara Palestina yang Dapat Gantikan UNRWA

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Palestina
Palestina