ISRAEL LUNCURKAN SERANGAN UDARA DI JALUR GAZA

Peluncuran serangan udara israel di jalur Gaza (Ft: Press Tv)
Peluncuran di jalur (Ft: Press Tv)

Gaza, 19 Sya’ben 1435/17 Juni 2014 (MINA) – Pasukan militer penjajah Israel meluncurkan serangan di Jalur Gaza setelah tiga pemukim Israel dinyatakan hilang sejak Jum’at lalu.

Selasa lalu, empat serangan udara dilakukan di kota Khan Yunis, Gaza City dan Gaza utara. Tidak ada korban jiwa sampai saat ini, Press TV melaporkan seperti dikutip  Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Israel secara resmi meminta Presiden Mesir Abdul Fatah Al-Sisi memberi perintah kepada para pejabat keamanannya untuk membantu menemukan hilangnya tiga warga Israel yang hilang Jum’at lalu.

Al-Sisi memberi arahan kepada jajaran keamanan nasional Mesir untuk melakukan neogisasi dengan semua pihak terkait masalah itu. Israel meyakini, mereka telah ditahan oleh warga Palestina. Ma’an News Agency melaporkan seperti dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Sementara itu, Mesir mengumumkan membuka kemungkinan negoisasi dengan warga Palestina, jika mereka mereka mengetahui keberadaan tiga warga Israel itu dan tidak berafiliasi dengan Hamas atau Jihad Islam di Gaza.

Israel memberitahukan kepada para pejabat Mesir bahwa mereka yakin para pemuda yang hilang itu berada di Gaza atau Semenanjung Sinai.

Pihak keamanan nasional Mesir diberi perintah untuk bekerja sama dengan presiden Mahmud Abbas. Namun, pemerintah Mesir menetapkan semua pihak tetap tenang dan menghindari aksi kekerasan.

Pemuda hilang tersebut diidentifikasi bernama Eyal Yifrach (16), Gilad Shaaer (19) dan Naftali (16). (T/P010/P04)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

 

Wartawan: Admin

Editor: Widi Kusnadi

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0