Israel Publish Daftar Nama Pemimpin Hamas Paling Dicari

Tel Aviv, MINA – mempublikasikan sejumlah daftar nama pemimpin Hamas “paling dicari” terbaru di Jalur , dari situs berita Israel, Reshet yang diterima Mi’raj News Agency (MINA), Kamis (31/5).

Dalam situs tersebut yang sebelumnya juga mempublikasikan sejumlah daftar orang-orang yang dicari, beberapa diantaranya adalah korban selama perang Israel pada tahun 2014 di Gaza tercatat Panglima Brigade Izzuddin Al-Qassam, Mohammed Deif, mengepalai daftar itu.

Situs tersebut juga menulis, meski terluka akibat upaya pembunuhan sebelumnya, Deif tetap menjadi komandan militer Hamas dan mengelola Brigade Qassam. Sedangkan wakilnya, Marwan Issa, juga muncul dalam daftar tersebut bersama Ahmed Al-Ghandour yang mengepalai cabang utara Brigade Al-Qassam yang juga menjadi sasaran.

Menurut situs tersebut, Al-Ghandour memiliki campur tangan dalam penangkapan tentara pendudukan Israel Gilad Shalit pada 2006. Israel juga menangkap siswa Birzeit karena dianggap memiliki hubungan dengan Hamas. Dalam daftar ini juga, termasuk komandan Brigade Khan Yunis, Muhammad Al-Sunwar, yang sudah menjadi anggota Brigade Qassam sejak tahun 1990-an. Al-Sunwar sendiri telah bertahan dari enam kali upaya pembunuhan dan sebelumnya telah ditahan oleh Israel dan Otoritas .

Selain itu, dugaan anggota Hamas yang tinggal di luar negeri juga termasuk dalam daftar tersebut. Di antaranya adalah Maan Al-Khatib di Malaysia, Mahmoud Atoun dan Musa Akkari yang keduanya tinggal di Turki. (T/dil/B01/B05)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: hadist

Editor: Rudi Hendrik

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0