Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ISRAEL RAMPAS TANAH BADUI PALESTINA UNTUK TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH

kurnia - Kamis, 19 Februari 2015 - 13:15 WIB

Kamis, 19 Februari 2015 - 13:15 WIB

637 Views ㅤ

Tempat Tinggal suku warga Badui (Foto : Press Tv)
Tempat Tinggal suku <a href=

warga Badui (Foto : Press Tv)" width="300" height="169" /> Tempat Tinggal warga Badui Palestina. (Foto : Press Tv)

Al-Quds, 29 Rabi’ul Akhir 1436/19 Februari 2015 (MINA) – Israel telah menyetujui rencana mengambil alih lahan milik pribadi dari masyarakat Badui Palestina di Al-Quds Timur untuk mendirikan tempat pembuangan sampah.

Fasilitas untuk limbah konstruksi akan mengakibatkan penggusuran 120 keluarga suku Badui dan perampasan 50 hektar wilayah Palestina, demikian Press TV melaporkan sebagaimana dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Kamis.

Rencana yang telah disetujui Komite Perencanaan dan Pembangunan Yerusalem (Al-Quds) yang dikelola Israel, menyebutkan situs yang akan didirikan tempat limbah di daerah yang sebagian besar dimiliki secara pribadi oleh warga Palestina.

Tanah tersebut akan diisi dengan ribuan ton limbah konstruksi.

Baca Juga: Smotrich: Israel Tolak Normalisasi dengan Saudi jika Harus Ada Negara Palestina

Otoritas pendudukan Israel telah memulai rencana evakuasi paksa terhadap warga Badui Palestina sejak 1949.

Tel Aviv sejauh ini telah menolak untuk mengakui hak-hak suku Badui dan menolak  menberikan akses pada kebutuhan dasar mereka.

Pada September 2014, PBB mendesak masyarakat internasional guna menghalangi rencana Israel untuk merelokasi suku Badui dari Tepi Barat yang diduduki. (T/P002/R05)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Hamas Kutuk Agresi Penjajah Israel terhadap Suriah

Rekomendasi untuk Anda

Desa Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah terendam banjir pada Februari 2024. (Istimewa)
Indonesia
Indonesia
Internasional
Khutbah Jumat