Israel Resmi Tinggalkan UNESCO

Paris, MINA – Memasuki tahun 2019, secara resmi meninggalkan Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Budaya Perserikatan Bangsa-Bangsa () yang bermarkas di Paris, Perancis.

Penarikan mulai berlaku pada tengah malam waktu Paris atau pukul 01:00 di Israel.

“UNESCO adalah badan yang terus-menerus menulis ulang sejarah, termasuk dengan menghapus koneksi Yahudi terhadap Yerusalem,” kata Duta Besar Israel untuk PBB Danny Danon kepada Times of Israel, Senin (31/12).

“Ini rusak dan dimanipulasi oleh musuh-musuh Israel, dan terus-menerus memilih satu-satunya negara Yahudi untuk penghukuman. Kami tidak akan menjadi anggota organisasi yang dengan sengaja bertindak melawan kami,” katanya.

Pada bulan Oktober 2017, hanya beberapa hari setelah pemerintah Amerika Serikat (AS) mengumumkan penarikannya dari UNESCO, Perdana Menteri Benjamin Netanyahu menyatakan bahwa ia mengikuti pimpinan AS.

Presiden AS Donald Trump membawa negaranya keluar dari UNESCO karena pembelaannya terhadap Israel.

Israel bergabung dengan UNESCO pada 16 September 1949. Israel merupakan tempat bagi enam Situs Warisan Dunia UNESCO, beberapa di antaranya Masada, Kota Tua Acre, Kuil Bahai di Haifa, dan “Kota Putih” Tel Aviv.

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri di Yerusalem mengatakan, situs-situs itu akan tetap ada dalam daftar. (T/RI-1/RS2)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.