Gaza, MINA – Pasukan pendudukan Israel menolak untuk mengoordinasikan masuknya tim medis dari kampanye vaksinasi polio darurat ke wilayah timur Jalan Salah al-Din, selatan Jalur Gaza, Kamis (5/9).
WAFA melaporkan, vaksinasi polio dijadwalkan untuk dilakukan pada Kamis di Provinsi Khan Younis dan wilayah selatan Jalur Gaza, tempat sebagian besar anak-anak yang menjadi sasaran, tetapi pasukan pendudukan menolak untuk mengoordinasikan masuknya tim kampanye ke wilayah selatan Jalur Gaza.
Pada Rabu, tim medis vaksinasi polio telah menyelesaikan fase pertama, yang mencakup provinsi pusat di Jalur Gaza, di mana sekitar 190.000 anak divaksinasi dengan dosis pertama.
Kampanye vaksinasi ini dilakukan atas kerja sama Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Dana Anak-Anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF), dan badan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA).
Baca Juga: Jumlah Syahid di Jalur Gaza Capai 44.056 Jiwa, 104.268 Luka
Vaksinasi dilakukan di tengah krisis kemanusiaan parah di Gaza, di mana agresi dan blokade Israel di daerah kantong tersebu terus berlangsung. Blokade menyebabkan kekurangan makanan, air bersih, dan pasokan medis. Kondisi ini meningkatkan kekhawatiran tentang potensi wabah penyakit, termasuk polio. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Hamas Sambut Baik Surat Perintah Penangkapan ICC untuk Netanyahu dan Gallant