Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Semarang Adakan Kajian Buku “Konspirasi Memadamkan Cahaya Allah”

Insaf Muarif Gunawan - Ahad, 3 Oktober 2021 - 21:50 WIB

Ahad, 3 Oktober 2021 - 21:50 WIB

5 Views

Semarang, MINA – Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Jawa Tengah Utara mengadakan Kajian BukuKonspirasi Memadamkan Cahaya Allah” karya Imaam Yakhsyallah Mansur di Aula Al-Khoiriyyah Semarang, Ahad (3/10).

Waliyul Imam Jawa Tengah bagian Utara KH. Nurohim menjelaskan, kajian buku yang diterbitkan MINA Publishing House, sebuah unit penerbitan dari Kantor Berita MINA, dan karya Imaam Yakhsyallah yang ke-15  ini adalah upaya pengembangan ilmu ilmiah.

“Semoga ini bisa menjadi inspirasi melalui dakwah bil kutub (tulisan),” ungkapnya.

KH. Nurohim mengatakan, kajian buku ini adalah rangkaian dari acara Musyawarah Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Jawa Tengah bagian Utara.

Baca Juga: Guru Tak Tergantikan oleh Teknologi, Mendikdasmen Abdul Mu’ti Tekankan Peningkatan Kompetensi dan Nilai Budaya

Kegiatan ini selain menghadirkan langsung penulis Imaam Yakhsyallah Mansur sebagai pembicara juga dihadiri sesepuh, ulama di Semarang, masyarakat dan santri Yayasan Pendidikan Islam Al-Khoiriyyah.

Buku “Konspirasi Memadamkan Cahaya Allah”  menyajikan bukti-bukti konspirasi musuh-musuh Allah dan bukti kegagalan mereka dalam menjalankan misinya, sejak diutusnya Nabi Muhammad Shallallahu Alahi Wasallam hingga saat ini mulai dari konspirasi di barat hingga di nusantara.(L/R8/R1).

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Imaam Yakhsyallah Mansur: Ilmu Senjata Terkuat Bebaskan Al-Aqsa

Rekomendasi untuk Anda