Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jelang Idul Adha, Jabodetabek PPKM Level 2, Kapasitas Tempat Ibadah 75 Persen

Widi Kusnadi - Selasa, 5 Juli 2022 - 14:52 WIB

Selasa, 5 Juli 2022 - 14:52 WIB

7 Views

Jakarta, MINA – Menjelang Idul Adha 2022, wilayah Jabodetabek kembali memasuki PPKM Level 2. Kegiatan peribadatan atau keagamaan berjamaah selama masa penerapan PPKM Level 2 (dua) sebagaimana peraturan sebelumnya kapasitas dengan maksimal 75 persen.

PPKM Level 2 tempat ibadah dapat mengadakan kegiatan peribadatan atau keagamaan berjamaah dengan maksimal 75 persen kapasitas dan menerapkan protokol kesehatan.” tulis keterangan resmi Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 33 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 2 dan Level 1 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali.

Tempat ibadah (masjid, mushola, gereja, pura, vihara, dan klenteng serta tempat lainnya yang difungsikan sebagai tempat ibadah), dapat mengadakan kegiatan peribadatan atau keagamaan berjamaah selama masa penerapan PPKM Level 2 (dua) dengan maksimal 75 persen (tujuh puluh lima persen) kapasitas dengan menerapkan protokol kesehatan secara lebih ketat dan memperhatikan ketentuan teknis dari Kementerian Agama RI.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan Idul Adha tetap digelar dengan mengikuti protokol kesehatan, terutama dengan memperhatikan penggunaan masker sesuai kondisi pelaksanaan Idul Adha.

Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina

“Untuk Idul Adha karena memang momentum gerakan ekonominya lagi jalan nih, dan kita lihat kenaikan kasusnya masih terkendali, pesannya sama seperti kepada masyarakat tadi. Pesannya maskernya kalau di dalam ruangan dipakai, kalau di luar boleh buka asal kalau kerumunan atau lagi sakit itu dipakai,” ucap Menkes Budi dalam konferensi pers, Senin (4/7).

“InsyaAllah kita menghadapi Idul Adha dengan normal, karena sama seperti Idul Fitri juga kan kita Alhamdulillah bisa melewatinya juga dengan normal,” pungkasnya. (R/P2/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: KNEKS Kolaborasi ToT Khatib Jumat se-Jawa Barat dengan Sejumlah Lembaga

Rekomendasi untuk Anda

MINA Millenia
Indonesia
Palestina
Dunia Islam
Palestina
Dunia Islam