Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jet Tempur F-35 AS Hilang, Masyarakat Diminta Ikut Mencari

Rendi Setiawan - Selasa, 19 September 2023 - 01:47 WIB

Selasa, 19 September 2023 - 01:47 WIB

5 Views

New York, MINA – Dalam seruan yang tidak biasa, militer AS meminta masyarakat untuk membantunya mencari jet siluman F-35 yang hilang di suatu tempat di Carolina Selatan.

Setelah apa yang digambarkan oleh pihak berwenang sebagai “kecelakaan,” seorang pilot AS yang menerbangkan jet F-35 senilai 80 juta dollar di atas negara bagian selatan Carolina Selatan pada Ahad sore keluar dari pesawat tersebut.

“Pilot jet Korps Marinir yang tidak disebutkan namanya berhasil terjun dengan aman ke North Charleston sekitar pukul 14.00 waktu setempat dan dibawa ke rumah sakit setempat,” kata Mayor Melanie Salinas, seorang pejabat militer AS, Senin (18/9).

Pencarian jet F-35 Lightning II difokuskan di Danau Moultrie dan Danau Marion di utara kota Charleston, tempat jet tersebut kemungkinan jatuh, menurut Pangkalan Gabungan setempat Charleston.

Baca Juga: Erdogan Umumkan ‘Rekonsiliasi Bersejarah’ antara Somalia dan Ethiopia

Hilangnya jet tersebut membuat para petinggi di Joint Base Charleston meminta bantuan kepada warga setempat untuk membantu mereka menemukan pesawat mahal tersebut.

“Jika Anda memiliki informasi apa pun yang dapat membantu tim pemulihan kami menemukan F-35, silakan hubungi Pusat Operasi Pertahanan Pangkalan,” sebuah postingan dari pangkalan tersebut terbaca di X, sebelumnya Twitter.

Menyusul seruan tersebut kepada publik, anggota kongres setempat Nancy Mace mengecam otoritas militer.

“Bagaimana bisa Anda kehilangan F-35? Bagaimana tidak ada alat pelacak dan kami bertanya kepada masyarakat untuk apa, menemukan jet dan menyerahkannya?” katanya.

Baca Juga: Trump: Rakyat Suriah Harus Atur Urusan Sendiri

Pihak berwenang mengatakan, para pejabat masih menyelidiki mengapa pilot tersebut bisa melontarkan diri. Jet F-35 lainnya bisa kembali dengan selamat ke Pangkalan Bersama Charleston. (T/R2/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Agresi Cepat dan Besar Israel di Suriah Saat Assad Digulingkan

Rekomendasi untuk Anda