Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jet Tempur India HAL Tejas Jatuh di Dubai Air Show, Pilot Tewas

Widi Kusnadi Editor : Bahron Ans. - 8 jam yang lalu

8 jam yang lalu

6 Views

Ilustrasi jet tempur India

Dubai, MINA — Sebuah pesawat tempur buatan India, HAL Tejas dikabarkan jatuh pada Jumat (21/11) saat melakukan atraksi udara dalam ajang Dubai Air Show 2025 dan menewaskan pilotnya, demikian konfirmasi dari Angkatan Udara India (IAF).

Insiden terjadi sekitar pukul 14.10 waktu setempat di Al Maktoum International Airport, Dubai World Central, saat jet Tejas tengah menampilkan manuver terbang rendah di hadapan kerumunan pengunjung.

Seorang saksi mata melaporkan pesawat tiba-tiba kehilangan kendali dan menukik sebelum menghantam tanah dan meledak dalam bola api.

IAF melalui pernyataan resmi menyatakan bahwa pilot mengalami luka fatal dalam kecelakaan tersebut.

Baca Juga: Bangladesh Diguncang Gempa 5,7 SR, Korban Jiwa Mulai Bermunculan

Mereka juga menyampaikan belasungkawa mendalam kepada keluarga pilot.

Tim pemadam kebakaran dan petugas darurat dari Dubai segera turun ke lokasi setelah insiden.

Foto dan video di media sosial memperlihatkan kepulan asap hitam pekat besar dari puing-puing pesawat yang terbakar.

Pihak berwenang India menyatakan akan membentuk dewan penyelidikan (court of inquiry) untuk menyelidiki penyebab kecelakaan.

Baca Juga: Madinah Sambut Lebih dari 3,7 Juta Pengunjung pada Kuartal Kedua 2025

Sementara itu, pertunjukan udara di air show sempat dihentikan usai kejadian, tetapi beberapa waktu kemudian dilanjutkan kembali.

Pesawat HAL Tejas adalah jet tempur ringan generasi 4.5 yang dikembangkan oleh Hindustan Aeronautics Limited (HAL) dan menjadi simbol kemandirian industri pertahanan India.

Insiden ini bukan yang pertama: pada Maret 2024, jet Tejas juga pernah mengalami kecelakaan dalam latihan di India, meskipun pilot kala itu berhasil menyelamatkan diri. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Trump dan MBS Sepakati Paket Besar: Jet F‑35 dan Kerja Sama Nuklir

Rekomendasi untuk Anda