Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kalahkan Kolombia, Maroko ke Babak 16 Besar Piala Dunia Wanita 2023

Rudi Hendrik - Jumat, 4 Agustus 2023 - 04:29 WIB

Jumat, 4 Agustus 2023 - 04:29 WIB

4 Views

Perth, MINA – Timnas sepak bola wanita Maroko telah mengalahkan Kolombia 1-0 untuk melaju ke babak 16 besar Piala Dunia Wanita 2023, dalam penampilan pertama mereka di turnamen tersebut.

Tim yang berjuluk Singa Atlas itu pada hari Kamis (3/7) memimpin dengan gol Anissa Lahmari di waktu akhir babak pertama dan mempertahankannya hingga akhir pertandingan mendebarkan yang dimainkan di Perth, Australia. Al Jazeera melaporkan.

Di pertandingan grup lainnya, mantan juara dua kali Jerman bermain imbang 1-1 dengan Korea Selatan yang membuatnya tersingkir.

Maroko dan Kolombia masing-masing finis dengan enam poin di Grup H, sementara Jerman finis dengan empat poin dan Korea Selatan dengan satu poin.

Baca Juga: Presiden Brazil: Tak Ada Perdamaian di Dunia tanpa Perdamaian di Gaza

Kolombia memuncaki grup, mengalahkan runner-up Maroko dengan selisih gol.

Kedua tim menghasilkan peluang di babak pertama, tetapi di menit akhir pemain Kolombia Daniela Arias melanggar penyerang Ibtissam Jraidi di area penalti sehingga Maroko memiliki peluang mencetak gol dari titik putih.

Kiper Las Cafeteras Catalina Perez berhasil menahan bola tendangan penalti Ghizlane Chebbak. Namun, gelandang Lahmari menyepak bola muntahan dalam kemelut di depan gawan Kolombia yang berbuah gol. (T/RI-1/P1)

 

Baca Juga: Anak-Anak Gaza yang Sakit Dirujuk ke Yordania

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Khadijah
Dunia Islam