Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

KBRI Khartoum Bantu Pengembangan Ekonomi Syariah di Sudan

sajadi - Selasa, 5 April 2022 - 13:16 WIB

Selasa, 5 April 2022 - 13:16 WIB

7 Views

Khartoum, MINA – Kedutaan Besar RI (KBRI) di Khartoum memperkuat sinergi dan kemitraan pengembangan ekonomi syariah di Sudan dan Indonesia melalui pertemuan dan diskusi dengan Pengurus Wilayah Khusus Masyarakat Ekonomi Syariah (PWK-MES).

Menurut keterangan pers KBRI Khartoum, Selasa (5/4), PWK-MES merupakan organisasi kemasyarakatan warga negara Indonesia (WNI) di Sudan.

Duta Besar Indonesia untuk Sudan, Sunarko menyampaikan apresiasi atas peran aktif PWK-MES ikut memasyarakatkan ekonomi syariah dalam berbagai kegiatan usaha.

Duta Besar Sunarko mengharapkan PWK-MES dapat berperan aktif dalam ikut mendorong tumbuhnya semangat kewirausahaan (entepreneurship) bagi WNI, generasi muda dan kalangan mahasiswa Indonesia di Sudan.

Baca Juga: Dr. Nurokhim Ajak Pemuda Bangkit untuk Pembebasan Al-Aqsa Lewat Game Online

Sementara itu, Ketua Dewan Pakar PWK MES Sudan mengatakan, Universitas Umdurman Sudan merupakan salah satu insitusi pendidikan yang melahirkan banyak ahli ekonomi syariah.

Selanjutnya dalam dialog juga dibahas antara lain rencana program dan kegiatan PWK-MES Sudan dan sinergi dengan program dan kegiatan KBRI Khartoum. (R/RE1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan

Rekomendasi untuk Anda