Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Keluarga Syaikh El-Awasi: Akhirnya Kami Makamkan Para Syuhada Kami

Ali Farkhan Tsani Editor : Widi Kusnadi - 2 jam yang lalu

2 jam yang lalu

9 Views

(Dok Syaikh El-Awaisi/Telegram)

Gaza, MINA – “​Setelah 700 hari berada di bawah puing-puing, Alhamdulillah, hari ini, setelah dua tahun, telah berhasil diangkat sisa-sisa jenazah berupa tengkorak dan beberapa tulang dari keluarga Abu Hamida, termasuk sepupu saya, Syahidah Samar Muhammad Hassan El-Awaisi, istri Maher Abu Hamida, beserta anak-anaknya,” begitu pesan singkat dari Jalur Gaza.

Tahsin El-Awaisi meneruskan pesan itu kepada Syaikh Prof Abd Al-Fattah El-Awaisi, Rabu, 27 November 2025, yang sedang berkunjung ke Indonesia.

“​Pagi ini, sisa-sisa jenazah tersebut dimakamkan di pemakaman lama Al-Bureij dalam suasana duka, namun rahmat Allah turun dari langit berupa hujan deras. Ya Allah, jadikanlah ini sebagai rahmat bagi mereka dan seluruh syuhada, serta muliakanlah mereka dengan Surga Firdaus tertinggi,” pesan dari Tahsin El-Awaisi, yang diterima MINA dari Syaikh El-Awaisi.

​Syahidah Samar Muhammad El-Awaisi dan kelima anaknya, putra dan putri, adalah: Hamza Maher Abu Hamida, Ibrahim Maher Abu Hamida, ​Malik Maher Abu Hamida, ​Tala Maher Abu Hamida dan ​Lara Maher Abu Hamida.

Baca Juga: Israel Hancurkan Ribuan Pohon Zaitun di Jenin

​Mereka termasuk di antara 25 syuhada dari kerabat keluarga Abu Hamida, yang gugur dalam pembantaian yang dilakukan oleh pesawat Zionis di Kamp Al-Maghazi pada Senin (25/12/2023).

“​Semoga Allah merahmati mereka dengan rahmat-Nya yang luas, dan semoga Allah mengumpulkan kita bersama mereka di Surga Jannatun Na’im, bersama para Nabi, para Shiddiqin, para Syuhada, dan orang-orang saleh, sungguh mereka adalah teman terbaik. Inna lillahi wa inna ilaihi roji’un,” ucapan Syaikh ​Abd Al-Fattah El-Awaisi. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Israel Sahkan RUU Baru Bolehkan Pemukim Ilegal Kuasai Tanah di Tepi Barat

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Palestina
Palestina
Palestina