Gaza, MINA – Kementerian Kesehatan di Gaza mengumumkan pada Rabu (11/10) bahwa jumlah korban akibat agresi Israel yang sedang berlangsung di Jalur Gaza hari kelima meningkat menjadi 950 orang syahid, dan 5.000 lainnya luka-luka, Quds Press melaporkan.
Operasi “Badai Aqsa” yang diluncurkan oleh gerakan pejuang Palestina masih berlanjut sejak Sabtu (7/10), sebagai protes terhadap agresi militer Israel terhadap warga Palestina di Masjid Al-Aqsa, Yerusalem.
Pasukan pendudukan Israel juga membalas dengan melakukan serangkaian serangan udara, darat dan laut. Pasukan Israel tidak hanya menembak, menangkap namun juga membombardir besar-besaran Jalur Gaza, terutama masjid, unit hunian, instansi medis, dan rumah-rumah yang tengah dihuni warga Palestina.
Dalam situasi ini, lebih dari 123.500 warga Gaza mengungsi di sekolah-sekolah UNRWA untuk mencari perlindungan dalam keadaan sulit.(T/R5/B04)
Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya
Mi’raj News Agency (MINA)