Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepala Puspiptek: Zona Bisnis Teknologi Hasilkan Produk Inovasi Strategis dan Unggul

Admin - Jumat, 4 Maret 2016 - 19:57 WIB

Jumat, 4 Maret 2016 - 19:57 WIB

678 Views ㅤ

(Foto: Istimewa)
(Foto: Istimewa)

Kepala Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspiptek) Sri Setiawati.(Foto: Istimewa)

Tangerang, 25 Jumadil Awwal 1437/4 Maret 2016 (MINA) – Kepala Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspiptek) Sri Setiawati menegaskan bahwa kawasan Zona Bisnis Teknologi akan menghasilkan produk-produk inovasi yang strategis dan unggul.

Menurutnya, kegiatan inkubasi bisnis teknologi melalui kolaborasi lembaga litbang dengan industri ini diharapkan dapat mendorong lebih banyak Perusahaan-Perusahaan Berbasis Teknologi (PPBT) yang tumbuh.

“Dalam tahapan penyelesaian, maka telah kami tentukan dari 48 PPBT yang mendaftar, sejumnlah 20 yang lolos dalam tahap seleksi presentasi dan wawancara,” kata Sri Setiawati dalam peresmian Zona Bisnis Teknologi Puspiptek di Gedung TBIC Puspiptek 2016, Jum’at (4/3).

Pada tahap awal, kolaborasi yang sedang ditumbuhkan di zona tersebut adalah inovasi produk-produk life sciences yang dilakukan oleh konsorsium riset vaksin nasional di fasilitas Indonesian Life Science Center (ILSC) yang juga berada pada Zona Bisnis Teknologi.

Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina

Fasilitas ituadalah laboratorium bersama bagi peneliti dari lembaga litbang, perguruan tinggi, dan industri yang terkait.

Zona bisnis Puspiptek ini juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat bagi IKM maupun industri yang akan mengembangkan bisnisnya dikawasan ini dan masih memerlukan sinergi dengan laboratoria di Puspiptek.

Ke depannya, industri-industri besar dapat menempatkan R&D center di Zona Bisnis Teknologi Puspiptek. Puspiptek dapat menjadi model Science and Technology Park (STP) nasional yang ideal.

Dalam peresmian itu, Zona Bisnis Teknologi Puspiptek yang terletak di dekat tugu perbatasan Kota Tangsel dengan Kabupaten Bogor itu diresmikan Menteri Riset, Teknologi, Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Mohamad Nasir.

Baca Juga: Warga Israel Pindah ke Luar Negeri Tiga Kali Lipat

Acara peresmian itu dihadiri oleh perwakilan pemerintah daerah, kepala LPNK, perguruan tinggi, perwakilan kementrian, kepala BUMN, serta asosiasi ini, didedikasikan untuk aktivitas penguatan inovasi berbasis teknologi hasil litbang.(L/anj/ima/R05)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Timnas Indonesia Matangkan Persiapan Hadapi Bahrain

Rekomendasi untuk Anda

Kolom
Kolom
Khadijah