Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketua Berharap Panca PRIMA DMI Jadi Ikon Program Nasional Remaja Masjid

Rana Setiawan Editor : Rudi Hendrik - Sabtu, 6 Juli 2024 - 21:34 WIB

Sabtu, 6 Juli 2024 - 21:34 WIB

42 Views

Perwakilan PRIMA DMI DKI Jakarta mengikuti RAKERNAS PRIMA DMI pada Jumat-Ahad, 5-7 Juli 2024 di Jakarta.(Foto: Humas PRIMA DMI DKI)

Jakarta, MINA – Ketua Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) DKI Jakarta, Ahmad Farhan, mengatakan, program Panca Prima DMI dapat menjadi ikon program nasional remaja masjid untuk membedakan organisasi PRIMA DMI dengan organisasi pemuda keagamaan lainnya.

Panca PRIMA DMI itu sendiri berisi program Prima Religi, Prima Peduli, Prima Kolaborasi, Prima Akademi dan Prima Mandiri.

“Begitu pula dengan Kegiatan MASJID CAMP, MAS BRO (Masjid Berbagi Roti), AKRAM (Akademi Remaja Masjid), Santri Takmir Masjid (STM) dan beragam kegiatan lainnya. Insyaallah, kami akan siap berbagi pengalaman langsung dengan kawan-kawan PRIMA DMI dari wilayah maupun daerah lainnya,” kata Farhan pada sidang Rapat Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) PRIMA DMI di Gedung DMI Pusat Jakarta, Sabtu (6/7).

Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) PRIMA DMI digelar pada Jumat-Ahad, 5-7 Juli 2024 di Jakarta, dengan mengambil tema besar “Eksistensi PRIMA DMI dalam Memakmurkan dan Dimakmurkan Masjid”.

Baca Juga: Saatnya Wanita Generasi “Z” Beraksi

Acara RAKERNAS ini merupakan agenda penting bagi PRIMA DMI, yang bertujuan untuk merumuskan strategi dan program kerja guna memperkuat peran Dewan Masjid Indonesia dalam memajukan umat serta mengoptimalkan fungsi masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan.

Dalam sambutannya, Ketua Umum PP PRIMA DMI Munawar Khalil menyampaikan apresiasinya terhadap kehadiran seluruh perwakilan dari berbagai daerah, termasuk DKI Jakarta.

Dia juga menekankan pentingnya kolaborasi antar wilayah dalam mencapai visi dan misi organisasi.

“RAKERNAS ini bukan hanya sekedar forum untuk berdiskusi, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat silaturahmi dan sinergi antar pengurus di berbagai tingkatan,” ujar Munawar.

Baca Juga: Thufanul Aqsa, Perjuangan Menuju Kebebasan

Perwakilan Prima DMI DKI Jakarta juga memberikan tanggapan positif terhadap penyelenggaraan acara ini.

Sekretaris Prima DMI DKI Jakarta Ahmad Syauqi berharap, hasil dari RAKERNAS ini dapat menjadi pijakan kuat bagi PP PRIMA DMI dalam menjalankan program-program unggulan yang berkelanjutan dan berdampak luas.

“Kami sangat mendukung agenda RAKERNAS ini dan siap berkontribusi dalam setiap program yang dihasilkan. Semoga hasil dari rapat kerja ini bisa memberikan dampak positif bagi pengembangan masjid dan kesejahteraan umat,” ungkapnya.[]

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Enam Tips Hadapi Musim Penghujan

 

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia