Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketua BKSAP: Bantu Palestina Mandat Konstitusi

Widi Kusnadi Editor : Rana Setiawan - Rabu, 8 Januari 2025 - 19:31 WIB

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:31 WIB

23 Views

Ketua BKSAP Mardani Ali Sera.(Foto: MINA)

Jakarta, MINA – Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera menyatakan, membantu Palestina mendapatkan kemerdekaan adalah mandat dari konstitusi negara kita.

“Membantu Palestina mendapatkan kemerdekaan adalah mandat konstitusi. Hal itu tertuang dalam pembukaan UUD 45,” katanya dalam acara Global Support and Solidarity to Palestine yang digelar di Kedutaan Besar Palestina di Jakarta, Rabu (8/1).

Mardani juga menyatakan, saat ini yang terjadi di Gaza adalah genosida yang dilakukan Zionis Israel.

“Maka, siapapun manusia pasti tidak setuju dan menolak genosida,” lanjutnya.

Baca Juga: [BEDAH BERITA MINA]: Semarak Ramadhan di Negeri-Negeri Minoritas Muslim

Sementara itu di beberapa negara di Eropa, Jepang dan Australia, hampir setiap hari ada demonstrasi mendukung Palestina dan menentang penjajahan Zionis Israel.

Hal itu membuktikan bahwa apa yang dilakukan Zionis Israel di tanah Palestina di tentang oleh siapa pun dan di mana pun yang memiliki hati nurani.

Mardani ingin isu Palestina ini menjadi topik pembicaraan dan membumi bagi rakyat Indonesia. “Kita harus menjadikan isu Palestina ini down to earth,” paparnya.

Indonesia merupakan sala satu negara yang konsisten mendukung perjuangan rakyat palestina. Mulai dari rakyat dan pemerintahannya, semu kompak satu suara mendukung perjuangan bangsa Palestina hingga mendapatkan kemerdekaan yang sesungguhnya. []

Baca Juga: Jembatan Bailey Selesai Dibangun Sebagai Tanggap Darurat Jalan Nasional Jambi–Sumbar

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: AWG Safari Ramadhan di Perbatasan Aceh dan Sumut

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
MINA Preneur