Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kompetisi Film Religi, “Aldy” Film dari Aceh Sarat Nasihat Kehidupan

Rendi Setiawan - Jumat, 8 Juli 2022 - 12:57 WIB

Jumat, 8 Juli 2022 - 12:57 WIB

3 Views

Jakarta, MINA – Film pendek berjudul ‘Aldy’ yang disutradarai Hadi Ramnit mewakili Provinsi Aceh terpilih sebagai 6 film nominasi juara pada Kompetisi Film Pendek Islami (KFPI) Tahun 2022 yang diinisiasi Direktorat Penerangan Agama Islam Ditjen Bimas Islam Kemenag.

Film berdurasi 9 menit ini menceritakan seorang pemuda disabilitas bernama Aldy yang taat beribadah dan selalu salat berjemaah di masjid kampung halamannya. Selain itu, dengan keterbatasan yang dimiliki, tidak mengurangi Aldy untuk membantu warga kampung yang sedang dalam kesulitan.

Hadi Ramnit dengan apik menyisipkan banyak nasihat kehidupan melalui Aldy yang diperankan oleh Zulfadly Aldiansyah.

Nasihat pertama, dengan keterbatasan Aldy, Hadi ‘memukul’ penonton yang jarang melaksanakan salat berjamaah di masjid. Aldy dengan keterbatasannya selalu berusaha mendirikan salat dan mengajak warga lainnya untuk memakmurkan masjid.

Baca Juga: Shuling Kota Sabang, Ustaz Arif Ramdan Ajak Jamaah Peduli Masjid Al-Aqsa

Selanjutnya, Hady kembali menyadarkan penonton untuk selalu ingat pesan orang tua, terutama ibu. Aldy saat ditabrak pesepeda, teringat pesan ibunya untuk selalu memaafkan orang yang menjahatinya.

Selain itu, Aldy dengan tulus bersedekah kepada pengemis yang sebelumnya dibentak Pak Medit. “Apa sedekah. Pergi. Ga ada duit. Kerja,” bentak pak Medit di menit 5, detik 26 dalam film berdurasi 9 menit 57 detik.

Aldy pun langsung menghampiri pengemis itu dan memberikan sedikit uang yang dimilikinya.

Sementara itu, Analis Kebijakan pada Seksi Siaran Keagamaan Islam, Nur Kumala Dewi mengatakan, film Aldy menggambarkan seorang disabilitas yang mensyiarkan Islam melalui caranya dengan semua keistimewaannya.

Baca Juga: Kumpulan Khutbah Jumat tentang Bahaya Judi Online Dikebut

“Film ini adalah salah satu yang sesuai dengan Tema KFPI Tahun 2022 yaitu Ku Syiar Islam dengan Caraku,” tambahnya. (L/R2/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Rakor Haji untuk Maksimalkan Penyelenggaraan Tahun Depan

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia