Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Komunitas Muslim Inggris Bukber dengan Non-Muslim

Ali Farkhan Tsani - Jumat, 25 Mei 2018 - 10:01 WIB

Jumat, 25 Mei 2018 - 10:01 WIB

3 Views

 

London, MINA  – Komunitas Muslim Inggris yang mengkampanyekan Ramadan Tent Project (RTP) mengadakan buka bersama dengan publik non-Muslim.

Proyek Tenda Ramadhan (RTP) mengadakan acara bukber tahunan, dengan menawarkan kepada masyarakat Inggris makanan hangat gratis serta kesempatan untuk berbicara dengan Muslim dan non-Muslim dari semua lapisan masyarakat.

Penggagas proyek, Omar Salha, memulai acara dengan mengucapkan terima kasih kepada para tamu, seperti disebutkan Anadolu Agency yang dikutip MINA, Jumat (25/5).

Baca Juga: Pentingnya Memahami Fiqih Jual Beli dalam Berdagang

“Senang sekali bisa bersama Anda semua malam ini. Ini juga suatu kehormatan untuk menyelenggarakan acara semacam itu, acara yang dapat membawa kita semua bersama di bulan suci Ramadhan ini,” ujarnya.

Ikut menghadiri acara tersebut Harun Khan, Sekretaris Jenderal Dewan Muslim Inggris.

“Ini pertama kali saya ikut tenda Ramadhan, dan saya mendengar banyak cerita luar biasa. Mereka melakukan pekerjaan hebat. Ini adalah kesempatan nyata bagi saya untuk berada di sini dan bergabung dengan mereka untuk berbuka puasa malam ini. Saya sangat berharap semua menikmatinya, ”katanya.

Proyek Tenda Ramadhan yang digagas di Inggris sejak tahun 2013, adalah sebuah kegiatan sosial yang didedikasikan untuk melayani kaum muda dan masyarakat luas melalui penciptaan ruang-ruang spiritualitas, dialog dan pemberdayaan, menurut sebuah pernyataan di situs webnya.

Baca Juga: Selesaikan Masalahmu dengan Sabar dan Shalat

RTP dimulai sebagai prakarsa masyarakat yang mengundang orang-orang dari semua agama untuk berbuka puasa bersama selama bulan Ramadhan, kata pernyataan itu.

Pernyataan menambahkan bahwa “membayangkan sebuah dunia di mana masyarakat disatukan melalui semangat Ramadhan sepanjang tahun”.

Inisiatif bukber dengan non-Muslim merupakan kampanye buka puasa yang dilakukan oleh komunitas global dan telah diselenggarakan di tujuh kota di empat benua.

“Buka bersama memberikan kesempatan besar bagi kita untuk berkumpul dan saling mengenal,” kata seorang peserta.

Baca Juga: Cinta Dunia dan Takut Mati

“Lebih dari menawarkan makanan gratis, buka puasa memungkinkan kita untuk terlibat satu sama lain, dan itulah yang kita butuhkan lebih banyak,” ujarnya.

Pada tahun 2016 telah bergabung lebih dari 50 Startup Muslim Global yang paling inovatif dan telah menarik figur dari berbagai latar belakang profesional.

Inisiatif tenda Ramadhan diadakan di kota-kota di Inggris seperti Bradford, Manchester, Birmingham dan Leicester.

Acara serupa juga diadakan di Portland, AS dan Istanbul, Turki. (T/RS2/P1)

Baca Juga: [Hadist Arbain ke-5] Tentang Perkara Bid’ah

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Internasional
Internasional
Internasional
Internasional