Jakarta, MINA – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akan mengirim surat protes resmi kepada Federasi Sepakbola Asia AFC. Pasalnya Timnas Indonesai dirugikan atas kepemimpinan wasit pada laga Indonesia vs Bahrain yang berakhir imbang 2-2.
Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga memastikan hal itu pada Jumat (11/10). Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf dianggap tidak fair saat memimpin laga.
Kepemimpinan wasit Al Kaf menjadi sorotan pada pertandingan Bahrain vs Indonesia di lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Kamis (10/10) malam. Pasalnya, ia banyak mengeluarkan keputusan kontroversial yang menguntungkan tuan rumah Bahrain.
Selain kerap memberikan pelanggaran ‘aneh’ untuk Bahrain, Ahmed Al Kaf membuat keputusan kontroversial yang mempengaruhi hasil pertandingan, di antaranya memperpanjang waktu hingga melebihi menit injury time yang ditetapkan.
Baca Juga: Barcelona Raih Gelar Juara Supercopa de España 2025
Wasit Al Kaf membuat keputusan kontroversial dengan tidak meniup peluit saat pertandingan sudah seharusnya berakhir pada menit ke-90+6.
Pemain Timnas Indonesia Shayne Pattynama mengamuk hingga terlibat keributan usai pertandingan Bahrain vs Indonesia.
Setelah pertandingan usai, Shayne Pattynama tampak terlibat keributan dengan pemain atau ofisial dari kubu Bahrain hingga harus dilerai oleh rekan-rekannya. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Pelatih Baru Timnas Indonesia Janjikan Garuda Tampil di Piala Dunia