Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

KOREA GANDENG INDONESIA KEMBANGKAN BISNIS PRODUK HALAL

IT MINA - Sabtu, 21 Februari 2015 - 00:22 WIB

Sabtu, 21 Februari 2015 - 00:22 WIB

1026 Views

Penandangan Mou antara Presiden PT. Sofyan Hospitality International, Ruhadi Wididargo dengan Presiden Halal Korea Inc, Choi Kang Sik yang disaksikan oleh komisaris utama Halal Korea Inc Woo Yong Taek dan komisaris utama PT Sofyan Hotels, Sofyan Riyanto serta Wakil Direktur LPPOM MUI, Osmena Gunawan. (foto: Chamid/MINA)
Penandangan Mou antara Presiden PT. <a href=

Sofyan Hospitality International, Ruhadi Wididargo dengan Presiden Halal Korea Inc, Choi Kang Sik yang disaksikan oleh komisaris utama Halal Korea Inc Woo Yong Taek dan komisaris utama PT Sofyan Hotels, Sofyan Riyanto serta Wakil Direktur LPPOM MUI, Osmena Gunawan. (foto: Chamid/MINA)" width="300" height="210" /> Penandatangangan Mou antara Presiden PT. Sofyan Hospitality International, Ruhadi Wididargo dengan Presiden Halal Korea Inc, Choi Kang Sik yang disaksikan oleh komisaris utama Halal Korea Inc Woo Yong Taek dan komisaris utama PT Sofyan Hotels, Sofyan Riyanto serta Wakil Direktur LPPOM MUI, Osmena Gunawan. (Foto: Chamid/MINA)

Jum’at, 1 Jumadil Awwal 1436/20 Februari 2015 (MINA)- Presiden Direktur Halal Korea Inc, Choi Kang Sik, mengandeng anak perusahaan PT Sofyan Hotels Tbk, Sofyan Hospitality International untuk melakukan kerjasama di bidang bisnis produk halal.

“Sekitar 1,7 juta jiwa wisatawan muslim datang ke Indonesia, mereka memperlukan makanan halal yang jelas terjamin sertifikasinya. Ini bisa kita manfaatkan,” kata Sofyan Riyanto, komisaris utama PT Sofyan Hotels kepada Mi’raj Islamic News Agency (MINA), di Hotel Sofyan, Menteng, Jakarta, Jumat sore.

Pada kesempatan tersebut juga sekaligus dilakukan tanda tangan MoU antara Presiden PT. Sofyan Hospitality International, Ruhadi Wididargo dengan  Presiden Halal Korea Inc,  Choi Kang Sik yang disaksikan komisaris utama Halal Korea Inc Woo Yong Taek dan komisaris utama PT Sofyan Hotels, Sofyan Riyanto serta Wakil Direktur LPPOM MUI, Osmena Gunawan.

Sofyan mengatakan, Sofyan Hospitality Internasional (SHI) merupakan perusahaan manajemen konsultan, khusus halal hospitality yang mencakup seluruh industri pariwisata, mulai dari hotel, restoran dan destinasi wisata syariah yang bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia.

Baca Juga: Banjir Terjang Brebes, Ribuan Rumah Terendam, 1 Meninggal

“Sejak 2012 kami sudah mulai mengembangkan destinasi wisata syariah di Indonesia, bahkan wisata syariah justru sudah berkembang di dunia sejak 2000-an,” kata Sofyan.

Ia juga mengatakan, peluang bisnis makanan halal di Indonesia sangat besar, apalagi Indonesia menjadi destinasi wisata syariah Internasional.

Menurutnya, tingkat pertumbuhan penduduk muslim dua kali lipat rata-rata tingkat pertumbuhan populasi penduduk dunia. Jumlah Produk Domestik Bruto (PDB) di Indonesia mencapai Rp. 9,4 triliun lebih besar dari negara Cina. Selain jumlah penduduknya yang besar, kemampuan ekonomi juga besar.

“Industri halal yang dulu hanya menyajikan makanan dan minuman, saat ini mengalami kemajuan. Tepatnya 1975 setelah Islamic Develomment Bank (IDB) dibentuk, mulai bergerak kepada sektor keuangan. Pada 2000 mulai kepada halal life style, termasuk pariwisata syariah.

Baca Juga: Sukamta Usulkan Relokasi Warga Israel ke AS Demi Akhiri Konflik Puluhan Tahun 

Pada kesempatan yans sama Woo Yong Taek mengatakan, setiap tahun ada 300.000 warga Korea yang berkunjung ke Indonesia. Sebaliknya, sekitar 200.000 orang Indonesia berpergian ke Korea. (L/P010/R04)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Dewan Pers Buka Pendaftaran Calon Anggota Periode 2025-2028

Rekomendasi untuk Anda