Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Korea Open 2022: Lima Wakil Indonesia Lolos Semifinal

Lailatul Mukarromah - Sabtu, 9 April 2022 - 06:48 WIB

Sabtu, 9 April 2022 - 06:48 WIB

5 Views

Suncheon, MINA – Tim bulutangkis Indonesia meloloskan lima wakilnya ke babak semifinal ajang Korea Open 2022. Dari tujuh wakil, dua diantaranya harus terhenti di babak perempat final yang berlangsung di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Jumat (8/4).

Kelima wakil Indonesia yang lolos ke semifinal ialah dari sektor tunggal putra, Jonatan Christie dan ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Tiga wakil lainnya dari sektor ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Dari tunggal putra, Jonatan Christie menjadi wakil Indonesia yang melangkah ke semifinal seusai menang dari pebulu tangkis muda dari Thailand, Kunlavut Vitidsarn dalam rubber game dengan skor 8-21, 21-17, 21-19.

Baca Juga: Ketua MPR RI Salurkan Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Sementara sektor ganda campuran, pasangan Rinov/Pitha mengunci satu tiket di empat besar seusai menang dari Hiroki Midorikawa/Natsu Saito lewat rubber game dengan skor 15-21, 21-18, 21-16.

Tiga ganda putra Indonesia meraih tiket ke babak empat besar seusai menang atas lawan-lawannya. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengalahkan wakil Negeri Jiran Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dua gim langsung dengan skor 21-19, 22-20.

Dengan kemenangan itu, Fajar/Rian akan berhadapan dengan juara All England dari Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Pasangan yang akrab disapa BakRi (Bagas/Fikri) itu menang dua gim langsung atas wakil tuan rumah Yong Jin/Na Sung-seung 22-20, 21-18.

Adapun satu wakil Indonesia lainnya yang memastikan diri tampil di empat besar ialah pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Baca Juga: HGN 2024, Mendikdasmen Upayakan Kesejahteraan Guru Lewat Sertifikasi

Ganda putra berjuluk The Daddies itu mengalahkan Choi Sol-gyu/Kim Won-ho dari Korea Selatan dengan skor 21-17, 21-13.

Lima wakil Indonesia tersebut rencananya akan bertanding pada semifinal Korea Open 2022 di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Sabtu (9/4).

Hasil Lengkap Wakil Indonesia pada Babak Perempat Final Korea Open 2022:

Tunggal putra: Jonatan Christie (3) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand/8) 8-21, 21-17, 21-19

Baca Juga: Hari Guru, Kemenag Upayakan Sertifikasi Guru Tuntas dalam Dua Tahun

Ganda Putra: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2) vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea) 21-17, 21-13

Ganda Campuran: Kong Sung-hyun/Eom Hye-won (Korea/4) vs Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso (7) 19-21, 21-18, 18-21

Ganda campuran: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (6) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang) 15-21, 21-18, 21-16

Tunggal putra: Victor Svendsen (Denmark) vs Shesar Hiren Rhustavito 21-14, 21-12

Baca Juga: Meriahkan BSP, LDF Al-Kautsar Unimal Gelar Diskusi Global Leadership

Ganda putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia/6) 21-19, 22-20

Ganda putra: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Yong Jin/Na Sung-seung (Korea) 22-20, 21-18
(L/R11/P1

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Enam Relawan UAR Korwil NTT Lulus Pelatihan Water Rescue

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
MINA Sport
MINA Sport
Indonesia