Bekasi, MINA – Kota Bekasi akan menggelar aksi solidaritas bela Palestina pada hari Ahad, 12 November bertajuk “Bekasi Bersama Palestina”. Pelaksanaan aksi bertepatan dengan Hari Bebas Kendaraan Bermotor di sepanjang jalan Ahmad Yani pada hari tersebut.
Sebelumnya, pelaksanaan shalat ghaib dilaksanakan usai shalat Jumat berjamaah di Masjid Agung Al Barkah Kota Bekasi, Jumat (10/11), bertujuan untuk para muslimin yang syahid.
Demikian Asisten Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat Setda Kota Bekasi, Inayatullah mewakili Pj. Wali Kota Bekasi usai lakukan shalat ghaib.
Dia juga mengatakan, bangsa Palestina mengalami penderitaan akibat serangan dari bangsa Israel sudah memasuki hari ke-35 digempur menjadi pusat perhatian di seluruh dunia.
Baca Juga: Syubban Jambi Kibarkan Bendera Palestina di Puncak Gunung Dempo
“Ini sebagai wujud solidaritas, bentuk kepedulian dan keprihatinan terhadap kondisi rakyat Palestina sebagai umat muslim melaksanakan shalat goib dan membaca qunut nazilah untuk para korban,” tegas Inayatullah.
Himbauan untuk penggalangan bantuan sebagai bentuk kepedulian, donasi yang terkumpul akan dikirimkan untuk warga Palestina, melalui Rekening Donasi BSI (Kode Bank 451) Nomor Rek. 7203236594 an Aqsa Working Group.
Aksi “Bekasi Bersama Palestina” terselenggara atas kerjasama Bekasi Bela Palestina (BBP) yang terdiri dari ormas Islam se-Bekasi Raya (Kota Bekasi dan Kab Bekasi), dengan Lembaga Kepalestinaan Aqsa Working Group (AWG), dan disambut baik oleh Pemkot Bekasi dan DPRD Kota Bekasi.
Ketua/Korlap BBP, Ismail Ibrahim,M.Pd., dalam pernyataannya mengatakan, bentuk kerjasama dengan AWG antara lain dalam hal sponsorship kegiatan, pengerahan massa, dan penggalangan donasi melalui rekening AWG.
Baca Juga: Ulama Palestina: Ujian Pertama untuk Bebaskan Al-Aqsa adalah Shubuh Berjamaah
Ketua Presidium AWG, Nur Ikhwan Abadi, dalam surat balasan ke BPP mengatakan, menyambut baik dan mendukung penuh kerjasama Aksi Damai tersebut.
Pada gelaran Aksi Damai tersebut, AWG dipercaya untuk menyiapkan alat-alat peraga aksi, mulai dari desain file flyer donasi dan xbanner donasi, syal AWG dengan tambahan Tulisan BEKASI BERSAMA PALESTINA untuk dilelang saat aksi, cetak pamflet donasi menyiapkan video-video edukasi tentang perjuangan Al-Aqsa dan Palestina. (L/R4/RS2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: UAR Korwil NTT Ikuti Pelatihan Water Rescue